Bahasa Indonesia English Language

433 MHz RF Transceiver merupakan modul penerima dan pengirim data secara nirkabel yang beroperasi pada frekuensi 433 MHz. Modul ini dilengkapi dengan antarmuka UART TTL dengan kecepatan transfer data hingga 9600 bps. Jangkauan komunikasi modul RF ini hingga 250 feet LOS (Line of Sight). Modul ini dapat diaplikasikan untuk kendali robot secara nirkabel maupun aplikasi yang berhubungan dengan komunikasi data secara nirkabel lainnya.

Dimensi 433 MHz RF Transceiver (dengan antena): 3.82 x 0.94 x 0.41 in (97 x 24 x 10.5 mm)

  • Product Detail
  • Download
  • Application Note

Spesifikasi 433 MHz RF Transceiver:

  • Beroperasi pada frekuensi 433 MHz dan dilengkapi dengan antena eksternal.
  • Jangkauan komunikasi hingga 250 feet (sekitar 76 m) LOS (Line of Sight).
  • Antarmuka UART TTL dengan kecepatan transfer data 1200 - 9600 bps.
  • Antarmuka dengan rangkaian eksternal melalui SIP header (6 pin) dengan ukuran pitch yang umum digunakan (0,1 ").
  • Kompatibel penuh dengan mikrokontroler BASIC Stamp & Propeller serta mendukung sistem mikrokontroler/mikroprosesor yang lain.
  • Pemilihan mode pengirim (transmitter) atau penerima (receiver) melalui level logic, secara default berfungsi sebagai receiver.
  • Dilengkapi dengan pin RSSI yang memiliki output tegangan analog yang relative terhadap penerimaan data.
  • Tersedia pin untuk pengaturan mode power down yang dapat digunakan untuk menghemat konsumsi daya.
  • Catu daya 3,3 - 5 VDC.


Perlengkapan 433 MHz RF Transceiver :

  • 1 unit board 433 MHz RF Transceiver (sudah termasuk antena eksternal).

Application Note Table

Article File Desc date
No data available in table